Saat ini, Object Oriented Programming (OOP) telah menjadi standar dalam dunia pemrograman, termasuk PHP. Walaupun kita bisa membuat program PHP tanpa menggunakan OOP sama sekali, namun untuk membuat aplikasi ‘real world’ yang fleksibel, programmer PHP akan beralih menggunakan OOP.
Jika anda telah menguasai pemrograman PHP dasar seperti tipe data, array, dan fungsi, mempelajari pemrograman objek PHP adalah langkah berikutnya. Fitur dan desain kode yang ditawarkan dengan membuat program menggunakan objek akan sangat memudahkan kita dalam merancang aplikasi website modern dan memiliki fleksibilitas yang tinggi.
Memahami pengertian dan cara penggunaan OOP dalam PHP sangat penting. Aplikasi framework PHP seperti Code Igniter, Yii Framework, Symfony dan Laravel, semuanya menggunakan OOP.
- Teacher: 0906038601 MELKI GARONGA'
- Enrolled students: 24